Tips Mudah Menabung untuk Karyawan dengan Gaji 2 Juta

Mungkin gak sih dengan gaji 2 juta per bulan bisa disisihkan untuk menabung ? Pertanyaan seperti ini sering terdengar dari orang-orang sekitar bahkan mungkin kalian sendiri juga sedang bertanya-tanya. Tidak sedikit yang punya pendapat kalau karyawan dengan gaji 2 juta atau kurang dari itu, mustahil untuk bisa menabung tiap bulannya. Padahal, banyak juga yang sudah membuktikan sendiri bahwa hal tersebut sangat memungkinkan. 

Kalau kalian termasuk yang mempunyai gaji 2 juta dan merasa sulit untuk menyisihkan sebagian pendapatan kalian, jangan khawatir karena berikut ini ada beberapa tips yang efektif bagaimana menabung dengan gaji 2 juta tiap bulannya.

Menyimpan uang recehan

Banyak orang yang beranggapan bahwa uang recehan 100, 200, 500 hingga 1000 rupiah itu tidak begitu penting dan dianggap sepele. Pernyataan tersebut salah besar karena menyisihkan uang recehan secara rutin sangat mungkin digunakan untuk membeli barang-barang seperti handphone, laptop bahkan modal untuk berangkat haji ke tanah suci. Hal itu sudah banyak dibuktikan dari beberapa orang yang memiliki gaji kecil. Kalau kalian pernah dengar ada seorang tukang becak yang berhasil menggunakan uang recehnya yang selama ini dikumpulkan dan digunakan dia untuk naik haji.

Menabung uang recehan bisa dilakukan dengan cara yang sangat sederhana yaitu dengan memanfaatkan barang yang ada di sekitar dan sudah tidak terpakai seperti kaleng bekas, botol air minum atau dengan membeli celengan. Kalau sudah terkumpul banyak, kalian bisa menukarkan simpanan uang recehan tersebut ke warung terdekat.

Melakukan investasi

Jangan pernah beranggapan bahwa investasi hanya bisa dilakukan oleh orang-orang dengan gaji besar atau pengusaha sukses karena saat ini semakin banyak produk investasi yang bisa dimulai hanya dengan modal Rp. 10.000 saja. Tapi kalau kalian masih ragu, mulailah dengan membeli investasi reksa dana yang menawarkan modal kecil sekaligus risikonya yang juga sangat kecil. 

Dengan melakukan investasi, tabungan kalian pun akan terhindar dari laju inflasi. Kunci berinvestasi yaitu selalu pahami terlebih dahulu jenis instrumen investasi dan sesuaikan dengan kemampuan serta kebutuhan kalian. Jadi, jelas sudah kalau investasi bisa dilakukan semua kalangan termasuk kalian yang mempunyai gaji 2 juta atau bahkan di bawahnya.

Menyusun Skala Prioritas

Apakah kalian masih sering merasa bingung dengan apa yang harus kalian lakukan atau butuhkan untuk menjalani kehidupan? Kalau iya, maka kalian bisa membuat list apa saja yang menjadi kebutuhan-kebutuhan dalam satu bulan. Setelah itu kalian bisa menentukan skala prioritas, kebutuhan mana yang harus didahulukan dan mana yang tidak terlalu penting. 

Ini akan membantu kalian untuk memangkas pengeluaran-pengeluaran yang sekiranya memang tidak perlu dan bisa dialihkan untuk ditabung. Kalian juga akan terhindar dari sifat konsumtif dan menghamburkan uang.

Pisahkan uang tabungan

Agar kalian lebih konsisten dalam menabung maka pisahkan uang yang akan ditabung dengan uang yang diperlukan untuk kebutuhan lainnya. Salah satu caranya yaitu dengan membuka rekening tabungan tanpa pembuatan kartu ATM. Penggunaan kartu ATM bisa membuat kalian tidak fokus menabung karena kalian pasti akan mudah tergiur untuk memakai uang di rekening hanya dengan menarik saldo di ATM atau menggeseknya secara debit.

Sisihkan buka sisakan

Kalian bisa langsung sisihkan gaji yang sudah di dapatkan untuk ditabung, sisanya baru digunakan untuk kebutuhan lainnya. Jangan sampai terbalik, kalian baru akan menabung kalau ada sisa uang dari gaji tersebut. Belum tentu gaji kalian masih tersisa untuk dialokasikan ke tabungan, kalau sudah habis maka kalian tidak akan pernah bisa mulai menabung. Jangan fokus pada besaran nominal yang harus ditabung, menyisihkan 5% dari pendapatan pun kalau dilakukan secara rutin akan lebih baik dibandingkan tidak sama sekali.

Konsisten menabung

Ada banyak orang yang bisa menabung tapi tetap tidak bisa mencapai tujuannya dengan uang tabungan. Faktornya sangat bermacam-macam misalnya kalian bisa saja tergiur membeli suatu barang dan rela mengambil uang di tabungan untuk digunakan.

Selain itu, ada banyak juga orang yang menunda untuk mulai menabung dengan alasan kebutuhannya lagi banyak. Konsisten menabung memang tidak mudah dilakukan tapi ini sangat penting untuk dilakukan.

Tentukan target

Membuat target saat menabung adalah langkah kecil yang bisa membuat kalian mau tidak mau untuk menyisihkan uang. Ambil contoh ketika kalian ingin memasang target biaya pernikahan harus terkumpul 3 tahun lagi dengan nominal sekian. Maka kalian bisa memperkirakan berapa besar uang yang harus disisihkan setiap bulannya. 

Itulah tadi beberapa tips mudah menabung bagi karyawan yang mempunyai gaji 2 juta per bulan. Gaji kecil atau pas-pasan bukan penghalang untuk siapa pun yang ingin menabung yang terpenting adalah disiplin dan bisa mengontrol diri dari godaan menghamburkan uang.


Posted

in

by