Tips Menjaga Kebugaran dan Kesehatan Badan Selama Pandemi

Selama pandemi Covid-19 belum usai, kita harus menjaga kebugaran dan kesehatan tubuh agar tak mudah terinfeksi. Walau sudah sepantasnya menjadi kewajiban, karena sehat itu mahal. Kita memang dianjurkan lebih banyak melakukan aktivitas di rumah, mengurangi intensitas bepergian ke tempat-tempat umum, dan membatasi interaksi sosial dengan orang lain. Tanpa disadari, ternyata hal tersebut bisa memberikan dampak negatif bagi kesehatan mental dan fisik.

Beberapa masalah kesehatan yang muncul sering terjadi pada jantung, kulit, dan mata karena terlalu lama menatap layar sepanjang bekerja dari rumah. Untuk keluhan jantung kemungkinan disebabkan oleh kurangnya aktivitas fisik. Supaya kebugaran dan kesehatan badan selama pandemi tetap terjaga, Anda perlu menerapkan beberapa tips di bawah.

Selalu Menjaga Kebersihan

Menjaga kebersihan akan sangat membantu dalam menjaga kesehatan. Menurut beberapa sumber, virus Covid-19 menular melalui partikel air yang keluar dari orang terinfeksi. Bisa dari cipratan bersin atau batuk, maka dari itu masyarakat dianjurkan untuk selalu menggunakan masker ketika bepergian bahkan di dalam rumah guna pencegahan.

Selain masker, mencuci sabun dengan air mengalir dan sabun minimal 20 detik atau cairan pembersih tangan (hand sanitizer) juga dianjurkan secara rutin. Hal ini dilakukan untuk menghilangkan virus covid-19 yang mungkin menempel di tangan. Maka dari itu kita harus selalu menjaga kebersihan.

Olahraga Secara Teratur

Selama pandemi, lebih banyak orang yang menghabiskan waktunya di rumah. Ini membuat aktivitas fisik berkurang, kalau tak sering olahraga maka akan berdampak pada kebugaran. Meskipun kita berada di rumah saja, luangkanlah waktu di pagi atau sore hari untuk berolahraga. Tak perlu yang berat, cukup yang ringan saja seperti senam, yoga, dan sejenisnya. Lakukan secara teratur untuk mendapatkan tubuh yang bugar dan sehat. Anda akan merasakan sendiri bagaimana perubahannya.

Olahraga bisa dijadwalkan rutin setiap 4-6 kali dalam seminggu dengan durasi minimal 30 menit. Aktivitas fisik yang intensif akan membuat tubuh kerja, laju pernapasan juga semakin cepat dan membakar lemak. Melakukan olahraga secara teratur juga bisa menjaga kesehatan dan mengurangi risiko penyakit jantung.  

Batasi Durasi Menatap Layar

Waktu screen time depan ponsel atau laptop saat pandemi mungkin bertambah lama karena WFH. Kalau masih berlanjut, sangat berpotensi meningkatkan angka kejadian CVS (computer vision syndrome) yang mempengaruhi kesehatan mata. Guna mencegah hal ini, silahkan siasati dengan rumus 20-20-20. Setelah menatap layar selama 20 menit, silahkan alihkan pandangan ke objek yang terletak sejauh 20 kaki (sekitar 6 m) selama 20 detik.

Mengonsumsi Makanan Bergizi Seimbang

Makanan dengan gizi seimbang akan lebih menyehatkan tubuh kita karena mengandung nutrisi yang dibutuhkan dalam menghasilkan energi, zat pembangun dan pengatur sesuai kebutuhan. Memenuhi kebutuhan nutrisi harian dengan asupan bergizi seimbang sangatlah penting karena dapat menghalau berbagai macam penyakit dan menjaga tubuh tetap fit. Kalau tak ingin tumbang karena virus Covid-19, silahkan  terapkan pola makan sehat dan teratur. Perbanyak konsumsi buah dan sayur, kurangi makan makanan manis dan penuhi kebutuhan cairan tubuh dengan minum air putih yang cukup. Selain sehat, berat badan juga akan turun seiring berjalannya waktu. Hasilnya akan tampak optimal kalau diimbangi dengan olahraga teratur.

Minum Vitamin

Banyak yang mengatakan bahwa tinggal di rumah selama pandemi merupakan waktu terbaik bagi tubuh untuk lebih sehat dan memperoleh gizi eimbang. Nah, yang perlu diperhatikan disini adalah pemenuhan kebutuhan zat gizi lengkap yang sesuai, tidak lebih atau kurang. Sehingga daya tahan tubuh tetap bekerja dengan baik.

Supaya kerjanya semakin maksimal, kita dianjurkan untuk minum vitamin. Setidaknya ada 5 jenis vitamin yang dapat meningkatkan imun selama pandemi. Yakni vitamin A, vitamin B, vitamin C, vitamin D ,dan vitamin E yang diperoleh dari makanan sehat atau suplemen tambahan.  

Istirahat yang Cukup

Sesibuk apapun kita bekerja tetap harus menyisakan waktu untuk beristirahat yang cukup. Dengan memperhatikan rutinitas dan kualitas tidur, energi tubuh tidak akan kendor, berat badan terjaga, dan bisa tetap aktif di siang hari. Istirahat juga membantu memperkuat sistem kekebalan tubuh, meningkatkan suasana hati, dan mempertajam ingatan kalau dilakukan 6-8 jam dalam sehari. Berbeda cerita kalau kita begadang terus menerus, ini akan sangat berdampak pada kesehatan.

Hindari Menyentuh Area Wajah

Karena virus Covid-19 masuk lewat saluran pernapasan, mata maupun mulut, maka kita disarankan untuk mengurangi kebiasaan menyentuh wajah. Apalagi ketika berada di area umum yang mungkin menjadi tempat virus tersebut menempel.

Itu tadi beberapa tips menjaga kebugaran dan kesehatan badan selama pandemi. Semoga dapat diterapkan dengan baik dan rutin agar sistem imun tetap fit sehingga mampu menghindari serangan virus corona, kalau perlu ajak keluarga melakukan hal yang sama.


Posted

in

by

Tags: