Tips Jualan Produk Kecantikan yang Sukses

Bagi setiap perempuan, menjaga penampilan adalah sebuah keharusan yang tak boleh terlewatkan. Karena seringkali penampilan dijadikan tolak ukur untuk menilai daya tarik seseorang. Maka tak heran jika para perempuan akan melakukan segala cara agar terlihat menarik.

Mulai dari memperhatikan pakaian yang dikenakan, hingga melakukan berbagai perawatan. Inilah yang menjadi alasan mengapa bisnis produk kecantikan terus meningkat tajam saat ini. Bahkan tak sedikit yang rela merogoh koceknya untuk membeli produk kecantikan dengan harga fantastis. 

Dan banyak yang memprediksikan bahwa bisnis ini akan menguasai industri ritel pada beberapa tahun ke depan. Jualan produk kecantikan bisa menjadi peluang bisnis yang menjanjikan di zaman sekarang. Akan tetapi, dalam membangun bisnis ini perlu strategi yang matang karena jelas sudah banyak pesaingnya. 

Di artikel ini kami akan memberikan beberapa tips untuk kamu yang tetarik berjualan produk kecantikan seperti make up dan skincare. 

5 Tips Sukses Memulai Bisnis Produk Kecantikan

Biasanya untuk merawat diri, para perempuan akan mulai memperhatikan tubuhnya dari rambut, wajah, kulit hingga kuku. Nah, berikut 5 tips sukses yang bisa kamu terapkan untuk menjual produk kecantikan :

  • Mengikuti Perkembangan Tren

Dalam membangun bisnis produk kecantikan kamu harus lebih up to date dengan tren kecantikan saat ini. Ini dilakukan agar kamu bisa lebih unggul dari para kompetitor. Bisnismu bisa selangkah lebih maju dibandingkan pesaing sejenis lainnya.

Kamu bisa cari tahu apa saja produk kecantikan keluaran terbaru dari masing-masing brand kosmetik yang ada. Jangan malas untuk selalu update berita seputar kecantikan di berbagai media sosial, akses informasi dari para beauty influencer, atau membaca rubrik tentang fashion. Melalui cara ini kamu bisa dengan mudah  menentukan produk kecantikan seperti apa yang kemungkinan besar akan disukai konsumen. 

  • Tentukan Brand Image

Kesan seperti apa sih yang ingin kamu perlihatkan dari produk kamu ? Apakah produk kecantikan yang dikenal ramah lingkungan karena dibuat dari bahan-bahan alami ? Atau produk yang terkenal karena mengangkat isu sosial di sekitar. 

Kamu bebas menentukan brand image dari produk kamu, asalkan kesan yang ditimbulkan mengarah ke sesuatu yang positif. Karena ini akan mempengaruhi keputusan pembelian, semakin baik dan positif brand image yang dibangun maka semakin besar juga kepercayaan yang diberikan masyarakat pada produk tersebut.

Dengan menentukan brand image, setiap orang yang mendengar produk kamu akan langsung memberikan kesan yang memang sudah kamu bangun selama ini. Selain itu, kamu bisa dengan mudah menentukan keputusan-keputusan selanjutnya. 

  • Buatlah Sesuatu yang Berbeda dari Kompetitor

Sebelum memulai jualan produk kecantikan, kamu tentukan terlebih dahulu bagaimana konsep usahamu. Apakah kamu ingin fokus berjualan make up atau produk skincare. 

Keduanya adalah hal yang berbeda dan sebaiknya kamu fokus di salah satunya. Jangan sampai kamu justru kesulitan mengembangkan bisnis produk kecantikanmu hanya karena tidak fokus pada satu hal.

Selanjutnya kamu bisa melakukan riset pada para kompetitor untuk mengetahui apa yang menonjol atau terlihat unik dari produk mereka. Apa saja keunggulan dan kelemahan kompetitor ? Nah, ini sangat penting agar kamu bisa memberikan sentuhan yang berbeda dari brand lainnya sehingga produk kamu juga memiliki keunikan tersendiri.

  • Lakukan Promosi dengan Optimal

Ketika produk kamu sudah siap beredar di pasaran, maka langkah selanjutnya fokus untuk melakukan promosi. Di era digital seperti sekarang ini, masyarakat lebih memilih berbelanja online ketimbang datang ke toko langsung. Jadi, semestinya promosi juga lebih banyak dilakukan secara online.

Memanfaatkan berbagai media sosial dan situs e-commerce untuk memudahkan orang-orang menemukan produkmu. Kamu bisa menjangkau lebih banyak konsumen dari berbagai kalangan. Karena saat ini hampir semua orang, tak mengenal tua, muda, kalangan atas dan menengah ke bawah sudah sangat bergantung dengan teknologi.

Promosi yang dilakukan secara optimal dengan memanfaatkan fitur ads atau iklan berbayar bisa sekaligus meningkatkan brand awareness dari produk kamu. Dan tentunya akan berpengaruh pada penjualan.

  • Bangun Customer Experience yang Berkesan

Kualitas produk memang harus diutamakan, namun tidak lupa juga untuk menciptakan pengalaman yang berkesan bagi konsumen. Sehingga yang diingat oleh para konsumen ketika membeli produk kamu, bukan hanya produk yang bagus tetapi juga pengalaman yang tidak terlupakan. 

Apa saja contoh customer experience yang bisa kamu ciptakan ? Memberikan pelayanan yang terbaik mulai dari sebelum terjadi transaksi hingga produk sampai ke konsumen. 

Atau bisa juga dengan menciptakan sesuatu yang menarik seperti yang dilakukan Sephora, brand kosmetik dari Prancis. Mereka membuat sebuah aplikasi ‘Virtual Artist’, di mana aplikasi tersebut memungkinkan konsumennya untuk mencoba produk-produk Sephora melalui virtual. 

Itulah tadi 5 tips yang bisa jadi inspirasimu agar sukses menjalankan bisnis produk kecantikan. 


Posted

in

by