Semua orang sudah pasti ingin mempunyai usaha sampingan dengan hasil yang cukup untuk membiayai kehidupan tiap harinya. Namun, tidak sedikit juga yang tidak segera melakukannya, hal tersebut biasanya dikarenakan tidak adanya ide dan hal lainnya.
Seperti istilahnya “usaha sampingan”, berarti ketika melakukan atau menjalankan bisnis ini Anda masih menjadi pegawai atau mempunyai kesibukan lainnya dan usaha ini bukanlah pekerjaan utama Anda, namun memiliki tujuan untuk menambah penghasilan.
Memilih usaha yang tepat
Biasanya mereka yang memutuskan untuk memiliki penghasilan tambahan adalah orang-orang yang memang ingin berinvestasi atau mempunyai tujuan dan target di masa depan. Jika sudah seperti itu, mempunyai usaha sampingan merupakan pilihan yang tepat.
Apabila membicarakan tentang usaha sampingan, banyak sekali bisnis yang bisa dijadikan sebagai usaha sampingan. Apalagi bila Anda tinggal di kota besar seperti Jakarta, selama tidak melanggar hukum yang berlaku di Indonesia.
Setiap profesi sudah pasti beda kesibukan, hal ini berarti ketika ingin membuka sebuah usaha untuk menambah penghasilan di luar pekerjaan utama, Anda harus dapat menyesuaikannya. Jangan sampai pekerjaan Anda terganggu karena terlalu sibuk mengurus bisnis sampingan.
Ide Bisnis sampingan
Berikut dibawah ini adalah ide untuk bisnis sampingan yang bisa dikerjakan oleh siapa saja dengan profesi apapun, termasuk ibu rumah tangga hingga mahasiswa.
-
Katering
Diantara Anda pasti ada yang memiliki hobi memasak. Bila iya, maka membuka usaha katering menjadi bisnis sampingan menjanjikan. Anda bisa memulainya dengan cara PO (pre-order), untuk budgetnya sendiri terbilang cukup terjangkau.
Anda bisa memasang promosi melalui story whatsapp atau memasang status di media sosial. Kemudian, pilihlah menu-menu yang saat ini sedang banyak disukai oleh orang-orang. Seperti makanan sehat atau bento ala-ala Jepang.
-
Menjual jajanan pasar
Selanjutnya adalah dengan berjualan jajanan pasar, seperti misalnya pastel, lemper, risol, kue ku dan lain sebagainya. Anda bisa memasaknya sendiri atau membelinya di pasar terdekat. Anda dapat menawarkannya ke orang-orang terdekat atau ke acara-acara arisan.
-
Membeli franchise makanan dan minuman
Bila Anda termasuk yang tidak mau ribet, membeli franchise atau waralaba merupakan pilihan yang tepat. Apalagi franchise minuman atau makanan tentu akan lebih praktis, selain itu Anda juga tidak harus melakukan persiapan. Anda hanya harus menyiapkan sejumlah dana yang sesuai dengan pilihan.
-
Berjualan sayuran
Untuk yang satu ini memerlukan sedikit perjuangan, karena Anda harus bangun pagi untuk membeli sayur di pasar. Bisa juga menanam sendiri bila memang Anda memiliki waktu, karena tanaman hydroponic sekarang sedang banyak digemari.
-
Jastip (Jasa Titip)
Selanjutnya adalah menerima Jasa Titip, bisnis ini cukup menjanjikan. Apalagi bila harga barang yang dimaksud cukup mahal dan langka. Selain mendapatkan uang tambahan, Anda juga bisa memuaskan hasrat shopping walaupun tidak berbelanja untuk diri sendiri.
Mengerjakan bisnis ini juga sangat fleksibel, Anda bisa melakukannya selepas pulang kerja, kuliah atau di waktu senggang. Untuk mempromosikan jastip, bisa melalui media sosial atau menawarkan secara langsung ke teman-teman kantor atau teman kuliah.
-
Menjadi reseller
Menjadi seorang reseller juga cukup menghasilkan dan mengisi rekening. Caranya bisa dengan membeli pakaian kekinian di pasar-pasar yang khusus menjual pakaian atau dengan mencari suplier secara online di e-commerce.
-
Frozen Food
Berjualan frozen food saat ini terbilang menjanjikan, apalagi dengan adanya pandemi seperti sekarang. Banyak orang yang memilih untuk menyetok makanan siap saji di dalam kulkas agar lebih praktis dan juga tidak harus keluar rumah.
-
Membuka jasa editing video
Bila Anda memiliki kemampuan atau kelebihan untuk mengedit video, tidak ada salahnya membuka jasa editing video. Anda dapat menggunakan smartphone dan juga laptop, di awal ada baiknya untuk tidak memasang tarif terlalu tinggi.
Hal ini bertujuan untuk menjaring pelanggan dan menemukan konsumen yang memang menyukai cara Anda melakukan editing. Bila cocok tentunya mereka akan kembali lagi kepada Anda dan disaat itulah silahkan memberikan standard price.
-
Agen pembayaran online
Bisnis yang satu ini sangat populer dikalangan mahasiswa ataupun pekerja kantoran, karena modal utama yang harus dimiliki adalah smartphone dan beberapa aplikasi yang dapat digunakan untuk melakukan transaksi perbankan.
Pastikan saja bila akun yang Anda miliki pada masing-masing aplikasi sudah premium. Karena dengan begitu, Anda bisa mendapatkan kebebasan dalam melakukan transaksi untuk pembayaran apapun.
-
Kursus online
Apabila Anda mempunyai keahlian dalam bidang marketing, sales atau yang berhubungan dengan internet. Anda dapat membuka sebuah kursus online dengan mengadakan webinar ketika memiliki waktu luang.
Intinya, bila Anda ingin mendapatkan kesuksesan dari bisnis sampingan yang akan dijalankan. Anda harus dapat mengatur waktu dan bisa mengelola penghasilan tersebut dengan baik.