Indonesia dari sejak ratusan tahun lalu sudah terkenal sebagai salah satu negara penghasil rempah-rempah yang terbesar di dunia. Kekayaan Indonesia akan berbagai macam hasil rempahnya, bahkan membuat negara yang dikelilingi oleh lautan ini harus dijajah negara-negara asing.
Rempah-rempah yang berasal dari Indonesia sangat banyak macamnya dan biasanya digunakan sebagai bumbu dapur, campuran kue, dan juga ditambahkan ke berbagai minuman. Hingga saat ini rempah-rempah tidak hanya dikonsumsi oleh masyarakat Indonesia sendiri tetapi sudah diekspor ke berbagai negara.
Beberapa Cara Untuk Memulai Bisnis Rempah-Rempah
Melihat peluang usaha rempah-rempah yang cukup menjanjikan, tidak ada salahnya untuk kalian coba. Bagaimana memulainya ? Di sini kami akan memberikan beberapa cara yang mudah untuk memulai bisnis rempah.
Sesuaikan Dengan Kebutuhan Pasar
Cara yang pertama yang harus kalian lakukan untuk memulai bisnis rempa-rempah yakni memahami kebutuhan pasar saat ini. Mengapa demikian ? Pasalnya, rempah-rempah yang ada di Indonesia sangat banyak jenisnya.
Oleh karena itu, penting untuk mengetahui terlebih dahulu apa yang sedang banyak dibutuhkan pasar. Mulai lah dengan melakukan riset atau membuat survei konsumen sehingga mudah bagi kalian nantinya untuk menentukan rempah apa saja yang akan dijual.
Kebutuhan pasar pun bisa berubah-ubah sesuai dengan kondisi yang ada. Misalkan, saat akan menjelang lebaran, rempah yang lebih banyak dibutuhkan adalah yang digunakan sebagai bumbu dasar rendang atau opor. Untuk itu, pastikan kalian terus menyesuaikan dengan kondisi pasar. Dengan begitu, kalian bisa menjual rempah yang paling banyak diincar sehingga kalian akan berpeluang memperoleh keuntungan yang besar.
Pastikan Pasokan Aman
Cara berikutnya adalah memastikan pasokan rempah-rempah yang akan kalian jual tersebut aman atau stok selalu tersedia. Carilah pemasok hasil rempah paling besar atau dari para petaninya langsung untuk mendapatkan stok berlimpah serta harga yang lebih murah.
Kalian juga bisa memulai bisnis rempah-rempah dengan sistem dropship atau menjadi reseller. Dengan cara tersebut, kalian hanya akan mengeluarkan sedikit modal dan juga bisa meminimalisir kerugian. Keuntungan dari penjualan bisa kalian dapatkan hanya bermodal menjualnya melalui berbagai media sosial dan situs e-commerce tanpa perlu menyimpan stok.
Namun jika kalian memiliki modal yang cukup, kalian bisa membelinya dari produsen untuk disimpan sendiri sebagai stok. Cobalah membeli stok rempah dengan jumlah yang sedikit terlebih dahulu untuk menghindari kerugian jika produk belum laku terjual.
Jika bisnis kalian sudah semakin besar, ada baiknya untuk menanam sendiri rempah-rempah yang akan dijual agar pasokan selalu aman.
Dikemas Lebih Menarik
Cara ampuh untuk menarik konsumen yang banyak yaitu dengan memperhatikan kemasan produk. Gunakan media seperti botol kaca atau plastik, standing pouch dan kemasan lainnya yang tahan air, anti lembab serta kedap udara.
Selain untuk menarik daya beli konsumen, hal tersebut dilakukan agar menjaga kualitas bumbu rempah tetap baik. Dan melindungi dari pencemaran luar atau saat dilakukan pengiriman ke luar kota bahkan luar negeri.
Tetapkan Strategi Marketing
Setelah produk siap dijual, tetapkan strategi yang tepat untuk memasarkannya. Mulai dari menawarkan langsung ke orang-orang yang berada di sekitar kalian terlebih dahulu misalkan keluarga, tetangga, dan teman. Kemudian kalian bisa merambah ke media sosial dan berbagai aplikasi belanja online untuk menjangkau konsumen lebih luas lagi.
Manfaatkan platform-platform tersebut secara optimal, dengan membuat konten yang menarik misalnya atau gunakan fitur ads yang tersedia. Dengan menetapkan strategi pemasaran yang tepat, maka kalian bisa menekan pengeluaran untuk biaya promosi.
Gunakan Metode Pengiriman yang Aman
Memastikan pengiriman aman sangat penting dilakukan karena rempah termasuk produk yang tidak tahan lama. Banyak ekspedisi yang menawarkan jasa pengiriman ekspres, yaitu dalam satu hari sudah bisa sampai ke tangan konsumen.
Kalian juga bisa menggunakan metode pengiriman dengan kurir instan atau sameday yaitu produk akan sampai pada hari itu juga, jika konsumen masih berada dalam jangkauan atau di kota yang sama. Selain itu, pastikan kalian mengemasnya secara aman misalkan dengan tambahan bubble wrap sehingga kemungkinan kecil produk akan rusak.
Rempah Yang Laku Di Pasaran
Mungkin kalian masih bingung menentukan apa saja rempah yang akan dijual dan bakal laku di pasaran. Di bawah ini terdapat beberapa jenis rempah yang biasanya banyak diincar oleh masyarakat, antara lain :
1. Kayu Manis
Kayu manis sering dipadukan dengan berbagai minuman seperti teh, kopi dan kolak pisang. Sehingga biasanya akan lebih sering dibutuhkan oleh pelaku bisnis restoran dan kafe-kafe.
2. Jahe
Jahe adalah rempah yang bisa menghangatkan tubuh maka tidak heran jika memang banyak peminatnya. Dan biasanya dicampur dengan teh panas maupun susu panas.
3. Lengkuas
Rempah ini biasa digunakan sebagai bumbu dasar menumis untuk berbagai jenis masakan. Banyak diminati karena dapat menghilangkan bau amis pada daging atau ikan sehingga aroma masakan lebih wangi.