Home Bisnis dan Usaha Bisnis Jamu Botolan

Bisnis Jamu Botolan

by Lara Nifa

Semakin meningkatnya angka pandemi Covid-19 di Indonesia di tahun pertama kemarin semakin membuat kesadaran masyarakat akan kesehatan, terutama kesehatan untuk memelihara daya tahan tubuhnya. Salah satu cara meningkatkan daya tahan tubuh dengan mengkonsumsi minuman tradisional yaitu jamu. Minuman tradisional ini memang sudah turun temurun terkenal memiliki banyak khasiat untuk kesehatan dan meningkatkan kebugaran tubuh.

Dengan adanya pandemi yang tidak kunjung hilang dari Indonesia membuat pola gaya hidup masyarakat mulai beralih ke minuman jamu daripada mengkonsumsi obat obatan yang dalam jangka waktu panjang akan membuat kerusakan ginjal. Minuman jamu ini semakin naik daun dengan berkembangnya teknologi informasi seperti saat ini. Perubahan yang signifikan yaitu dari kemasan botol, sehingga jamu ini sangat fleksibel dibawa kemana pun dan juga dapat disimpan di kulkas dengan waktu yang cukup lama. Selain itu minuman jamu ini juga menjadi peluang bisnis yang sedang naik daun dan beberapa waktu lalu muncul banyak penjual jamu dengan kemasan kekinian sehingga minum jamu tidak identik dengan minuman orang tua saja. Kaum milenial juga akan melirik minuman jamu ini ketika dibawa ke tempat nongkrong atau kegiatan lain di luar rumah.

Secara harfiah jamu merupakan suatu minuman racikan secara manual yang dibuat dari tumbuh-tumbuhan alami tanpa bahan pengawet dan memiliki banyak manfaat untuk tubuh manusia supaya terhindar dari radikal bebas dan penyakit lainnya. Pada sejarahnya jamu merupakan obat herbal yang sudah sejak lama ada,beberapa bukti sejarah pada peradaban jawa kuno kerajaan majapahit menyebutkan adanya minuman obat yang diracik oleh seseorang yang memiliki keahlian mengolah daun, akar,kulit pohon dan buah menjadi satu minuman yang disebut Acaraki.

Jenis Jenis Jamu Tradisional yang Kekinian

Berkembangnya teknologi baik informasi dan industri tidak membuat jamu tradisional menjadi tersingkirkan, namun sekarang ini jamu tradisional malah semakin naik daun karena beberapa pebisnis memberikan nilai kekinian di dalam jamu tradisional tersebut. Jadi penikmat jamu tidak lagi untuk kalangan orang tua saja tapi dari kaum milenial sekarang ini juga sudah mulai banyak yang mengkonsumsinya secara rutin sebagai pengganti obat kimiawi. Karena banyak riset dari dokter ahli bahwa obat obatan kimiawi akan membuat kerusakan organ dalam manusia, lalu apa saja jenis jamu yang banyak diminati oleh kaum milenial?

  • Beras Kencur

Jenis jamu yang sedang naik daun ini, mulai diperkenalkan tidak hanya pada pasar tradisional, beberapa restoran dan juga cafe mulai meracik beras kencur untuk menu minumannya. Jamu ini tentunya berasal dari perasan kencur, jahe, ekstrak beras putih dan asam yang dipercaya untuk menghilangkan pegal linu, anti diabetes dan bisa sebagai minuman diet.

  • Kunyit Asem

Jenis jamu selanjutnya yang juga termasuk jamu kekinian adalah olahan dari tumbuhan kunyit dan juga buah asem jawa, namun supaya dapat dikonsumsi oleh kaum milenial. Sekarang ini kunyit asem juga diberi tambahan seperti madu, temulawak, dan rempah lain supaya rasanya enak dan dapat diterima lidah kaum milenial. Selain itu penjualan kunyit asem pada beberapa produsen kini menggunakan botol keren yang memiliki tujuan bisa dijual belikan secara online melalui e-commerce.

  • Uyup Uyup

Jenis jamu yang terdengar nyeleneh di telinga kaum milenial ini ternyata di e-commerce banyak juga peminatnya lho. Terutama untuk ibu muda yang memiliki anak balita dan ibu menyusui sangat dianjurkan untuk mengkonsumsi uyup uyup ini karena dapat melancarkan asi dan juga untuk balita untuk mengatasi rasa kembung. Uyup uyup ini terdiri dari kencur, kunyit, beluntas, kunci, jahe, temulawak, lempuyang dan banyak rempah lainnya yang di ekstrak menjadi satu minuman menyehatkan.

  • Galian Singset

Jenis jamu yang juga banyak dikonsumsi oleh wanita muda ini memiliki manfaat untuk minuman pelengkap wanita yang sedang diet namun diet yang sehat, jamu ini terbuat dari kencur, temulawak, jahe, kapulaga, sereh, cengkeh dan beberapa rempah lain yang dipercaya untuk membakar lemak dari dalam tubuh. Banyak produsen dari jamu galian singset ini menjual produknya di e-commerce dengan kemasan yang sudah di ekstrak menjadi bubuk dalam sachet supaya mudah untuk diseduh dan juga dapat disimpan dalam jangka waktu yang lama.

  • Wedang Uwuh

Jenis jamu yang juga sedang naik daun ketika pandemi ini sangat banyak dicari oleh masyarakat karena dari rasanya yang enak juga dapat meningkatkan daya tahan tubuh. Wedang uwuh juga menjadi salah satu banyak dijual baik offline maupun online, selain itu beberapa cafe di kota besar mulai mengenalkan wedang uwuh ini kepada kaum milenial.

Nah itu dia, bisnis jamu kekinian yang sekarang ini menjadi salah satu minuman kekinian yang bisa dikemas dalam botol dan menjadi peluang bisnis yang sedang naik daun di kalangan kaum milenial. Selain menyehatkan jamu ini juga tidak memiliki efek samping yang membahayakan untuk tubuh manusia lho!

Related Posts