Bank Pembangunan Daerah Jawa Barat dan Banten (BJB) juga memiliki kartu debit atau yang lebih dikenal dengan kartu ATM, dengan kartu tersebut nasabah bisa melakukan transaksi secara non tunai maupun tarik tunai.
Bank BJB memberikan penawaran berbagai jenis dari kartu debit bagi nasabah agar dapat menikmati segala fiturnya sebagai pemegang tabungan BJB. Dengan menggunakannya nasabah bisa bebas dalam melakukan aktivitas perbankan.
Kartu ATM BJB GPN Silver
Kartu ATM GPN Silver merupakan salah satu kartu dengan batas terendah. Berikut adalah biaya serta limitnya.
- Maksimal debit sebesar Rp 5.000.000
- Biaya administrasi bulanan untuk kartu debit sebesar Rp 10.500
- Biaya administrasi bulanan untuk buku tabungan sebesar Rp 6.000
- Limit untuk tarik tunai di mesin ATM sebesar Rp 5.000.000
- Limit untuk transfer sebesar Rp 10.000.000
Kartu ATM BJB GPN Classic
Kartu ATM GPN Classic merupakan jenis kartu dengan debit menengah. Berikut adalah biaya serta limitnya.
- Maksimal debit sebesar Rp 7.500.000
- Biaya administrasi bulanan untuk kartu debit sebesar Rp 16.000
- Biaya administrasi bulanan untuk buku tabungan sebesar Rp 6.000
- Limit untuk tarik tunai di mesin ATM sebesar Rp 7.500.000
- Limit untuk transfer sebesar Rp 15.000.000
Kartu ATM BJB GPN Gold
Jenis kartu yang satu ini merupakan kartu dengan limit transaksi tertinggi bila dibandingkan dengan sebelumnya, berikut adalah biaya beserta limit BJB GPN Gold.
- Maksimal debit sebesar Rp 10.000.000
- Biaya administrasi bulanan untuk kartu debit sebesar Rp 19.000
- Biaya administrasi bulanan untuk buku tabungan sebesar Rp 6.000
- Limit untuk tarik tunai di mesin ATM sebesar Rp 10.000.000
- Limit untuk transfer sebesar Rp 25.000.000
Kartu ATM BJB GPN Visa Gold
Di tahun 2017, Bank BJB meluncurkan produk kartu jenis Visa Gold. Jika berdasarkan limit, kartu ini berbeda jauh dengan GPN Gold.
- Biaya administrasi bulanan untuk kartu debit sebesar Rp 19.000
- Biaya administrasi bulanan untuk buku tabungan sebesar Rp 6.000
Kartu ATM BJB GPN Platinum
Selain Visa Gold, BJB di tahun yang sama juga meluncurkan debit GPN Platinum merupakan kartu debit dengan limit tertinggi Bank BJB.
- Biaya administrasi bulanan untuk kartu debit sebesar Rp 21.000
- Biaya administrasi bulanan untuk buku tabungan sebesar Rp 6.000
Syarat dana membuat kartu ATM BJB
Apabila Anda ingin memiliki kartu ATM BJB, yang harus dipersiapkan adalah sebagai berikut :
- Anda harus mempersiapkan KTP/SIM/Paspor yang masih berlaku.
- NPWP untuk calon nasabah untuk perorangan.
- SIUP (Surat Izin Usaha Perdagangan), TDP (Tanda Daftar Perusahaan) serta anggaran dasar untuk nasabah usaha.
- Saldo wajib yang mengendap pada tabungan minimal Rp 25.000
- Nasabah wajib membayar uang administrasi tiap bulan.
- Biaya untuk penutupan rekening Rp 15.000
Untuk pembukaan rekening BJB dapat dilakukan melalui dua cara, yaitu secara online dan offline. Berikut di bawah ini adalah langkah-langkahnya :
Pembukaan rekening secara online
- Silahkan masuk ke website eform.bankbjb.co.id.
- Silahkan memilih menu “Simpanan”
- Nantinya akan ada tiga pilihan, yaitu BJB Tandamata, Giro Non Perorangan dan Giro Perorangan.
- Pilihlah BJB Tandamata, kemudian klik “Daftar Rekening”
- Nanti akan muncul informasi mengenai “Persyaratan dan Ketentuan”
- Klik “Proses”
- Pilih tanda “Checklist” setelah Anda menyetujui semua persyaratannya.
- Isi data diri, seperti nama lengkap, NIK, alamat dan lain-lain.
- Pilih “Preview” untuk kembali memeriksa data.
- Jika sudah, silahkan masukkan captcha pada kolom yang tersedia dan klik Submit.
- Tunggu beberapa saat hingga ada informasi mengenai nomor registrasi, nomor tersebut nantinya harus Anda bawa ke kantor cabanng Bank BJB terdekat dengan membawa persyaratan lengkap. Anda harus datang ke bank maksimal 5 (lima) hari setelah mendapatkan nomor registrasi.
Pembukaan rekening secara offline
- Anda cukup datang ke Bank BJB terdekat dan mengantri di bagian customer service.
- Jika sudah giliran Anda, langsung saja katakan bila Anda ingin membuka rekening BJB.
- Nantinya petugas akan menjelaskan produk tabungan yang dimiliki Bank BJB, kemudian Anda akan diminta memilih jenis tabungan yang ingin digunakan.
- Setelahnya, Anda akan diminta mengisi formulir.
- Serahkan uang untuk setoran awal minimal sebesar Rp 50.000.
- Kemudian petugas akan memproses data Anda, setelahnya petugas memberikan buku rekening dan juga kartu debit. Selain itu, Anda bisa membuat fitur BJB SMS, BJB Net sampai dengan SMS notifikasi.
Itulah tadi jenis-jenis kartu ATM yang dimiliki oleh Bank BJB beserta persyaratan dan juga cara pembukaan rekening BJB. Bukalah rekening sesuai dengan kebutuhan Anda, manfaatkan segala keuntungan yang ditawarkan pihak kepada Anda sebaik dan sebijaksana mungkin.